Rabu, 09 November 2016

DEFINISI/PENGERTIAN KOMPUTER [LENGKAP]





Pengertian PC (Personal Computer) Menurut beberapa para ahli


Menurut V.C. Hamacher et al
Komputer merupakan mesin penghitung elektronik yang dengan cepat dapat menerima informasi input digital, memrosesnya sesuai dengan program yang tersimpan di memorinya dan menghasilkan output informasi.


Menurut Robert H. Blissmer
Komputer ialah suatu alat elektronik yang mampu melakukan beberapa tugas seperti menerima input, memroses input, menyimpan perintah-perintah dan menyediakan output dalam bentuk informasi.

Menurut Larry Long & Nancy Long
Komputer adalah alat hitung elektronik yang mampu menginterpresentasikan juga melaksanakan perintah program untuk input, output, perhitungan, dan operasi-operasi logik.

Menurut Elias M. Awad 
Komputer merupakan sebuah alat hitung yang memproses data untuk disajikan dalam bentuk data digital dan data analog. 

Menurut Donald H. Sanderes
Komputer adalah sistem elektronik untuk memanipulasi data dengan cepat dan tepat serta dirancang dan diorganisasikan agar secara otomatis menerima dan menyimpan data input, memrosesnya, dan menghasilkan output di bawah pengawasan suatu langkah-langkah instruksi program (Sistem Operasi) yang tersimpan di didalam penyimpannya (storege program). 

Menurut William M. Fuori
Komputer adalah suatu alat pemroses data yang dapat melakukan perhitungan besar secara cepat, termasuk perhitungan aritmetika dan operasi logika, tanpa campur tangan dari manusia.

Menurut Robert H. Blissmer
Komputer ialah suatu alat elektronik yang mampu melakukan beberapa tugas seperti menerima input, memroses input, menyimpan perintah-perintah dan menyediakan output dalam bentuk informasi.

Menurut Larry Long & Nancy Long

Komputer adalah alat hitung elektronik yang mampu menginterpresentasikan dan juga melaksanakan perintah program untuk input, output, perhitungan, dan operasi-operasi logik.

Menurut Williams, Sawyer
Komputer adalah mesin multiguna yang dapat di program, yang menerima data (fakta-fakta & gambar-gambar kasar) dan memproses atau memanipulasinya ke dalam informasi yang dapat kita gunakan.

Dari beberapa definisi diatas maka dapat disimpulkan, Komputer adalah sekumpulan hardware dan software yang saling terkait dan bekerja sama untuk mengolah data dan menghasilkan informasi yang cepat dan akurat.

Komputer mempunyai 3 (tiga) komponen utama, yaitu :
  1. Hardware (perangkat keras) adalah komponen komputer yang dapat disentuh atau diraba secara langsung oleh manusia, dengan kata lain memiliki wujud atau bentuk secara fisik. Hardware juga memiliki beberapa fungsi, yaitu sebagai berikut :
  • Alat masukkan (input device), yaitu perangkat komputer yang berfungsi untuk memasukkan suatu perintah dan data yang akan diproses oleh program atau komputer. Contohnya :
Keyboard : Berfungsi memasukkan huruf, angka, karakter khusus serta sebagai media bagi user (pengguna) untuk melakukan perintah-perintah lainnya yang diperlukan.
Mouse : Berfungsi untuk memindahkan pointer atau kursor secara cepat serta mengatur posisi kursor di layar
Barcode : Berfungsi untuk membaca suatu kode yang berbentuk kotak-kotak atau garis- garis tebal vertikal yang kemudian diterjemahkan dalam bentuk angka-angka
  • Alat pemrosesan (process device), yaitu perangkat komputer untuk melakukan proses sebuah inputan/masukkan dari pengguna melalui alat input. Contohnya :
CPU/ Processor : merupakan singkatan dari central processing unit atau yang juga dikenal dengan istilah processor adalah bagian terpenting yang menjalankan sistem komputer. Bisa di artikan sebagai otak pada suatu komputer.
  • Alat keluaran (output device), yaitu perangkat yang digunakan untuk memunculkan hasil keluaran atau menyampaikan suatu informasi kepada penggunanya. Contohnya :

Monitor : Berfungsi menampilkan teks atau gambar, baik diam atau bergerak, yang dijalankan oleh komputer dan diproseskan oleh grafik.
Printer : Berfungsi untuk mencetak teks atau gambar ke media kertas atau media lainnya seperti kertas transparansi
Speaker : Berfungsi untuk memberikan informasi dalam bentuk suara
  • Media penyimpanan data (storage device), yaitu media untuk menyimpan suatu data secara tetap. Contohnya :
Hardisk : Perangkat penyimpanan utama pada komputer, dan fungsi utamanya yaitu untuk menyimpan sistem operasi.
Floppy Disk Drive : Untuk menyimpan atau membaca data didalam disket
CD/DVD : Penyimpanan ekternal berbentuk piringan yang dapat menyimpan atau membaca didalam CD/DVD
Flashdisk : Perangkat penyimpanan eksternal yang saat ini paling banyak digunakan karena mudah digunakan dan mudah dibawa kemana saja, karena bentuknya yang kecil.
  1. Software (perangkat lunak) adalah perangkat yang terdiri dari intruksi-intruksi atau program-program komputer yang berguna untuk menjalankan suatu pekerjaan sesuai apa yang dikehendaki pengguna, dan data-data yang terdapat pada sebuah komputer yang diformat kemudian disimpan secara digital. Bisa dibilang bahwa Software merupakan komponen yang tidak terlihat secara fisik, tetapi terdapat dalam sebuah komputer. Contoh dari Software adalah sebagai berikut:
  • Sistem Operasi/Operating System (OS), adalah software atau perangkat lunak yang bertindak menjembati antara komputer dan penggunanya sehingga mempermudah peggguna untuk mengoperasikannya, Contohnya Microsoft Windows, Unix, Linux, DOS, dll.
  • Program Aplikasi, adalah software atau hardware yang dapat diaplikasikan untuk memenuhi kebutuhan pengguna. Contohnya : Microsoft Office, Mozilla Firefox, Google Chrome, dll.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar