Sabtu, 27 Agustus 2016

Tips Menjadikan Rumah Layaknya Istana

Tips Menjadikan Rumah Layaknya Istana - Rumah bagaikan Istana merupakan keinginan semua orang, pada dasarnya istana adalah sebuah rumah khusus yang ditinggali oleh kerajaan saja atau Istana oleh Negara.

Istana adalah rumah yang paling besar milik seseorang yang kaya, namun dari kekayaan itu bisa menjadikan penduduk lain untuk mengeluarkan inspirasi mereka.

Rumah seperti layaknya Istana merupakan Impian semua orang termasuk saya sendiri oleh karena itulah saya sebagai penduduk biasa menginspirasikan "sebuah suasana istana bisa kita nikmati di rumah sendiri" agar terlihat seperti berada diistana.

Tips ini bisa dilakukan oleh semua orang agar rumah terlihat mewah termasuk dipedesaan kecil seperti rumah saya dan pada kali ini saya akan berbagi pengalaman tentang menjadikan rumah seperti di Istana.

Istana merupakan rumah yang sangat mewah dan luas jika penghuninya penuh kebahagiaan maka akan terasa seperti di syurga karena dengan kebahagiaan itu tidak akan muncul rasa yang bosan didalam hati.

Rumah bagai Istana saat ini bisa kita temukan di perumahan luas seperti perumahan vila. Bagi yang telah memiliki rumah yang sunyi dan sepi maka jangan bersedih hati sebab rumah yang sunyi bisa kita sulap layaknya suasana di istana dengan sedikit tips yang ada.

Suasana Istana merupakan suasana yang selalu mempunyai hal baru membuat seisi Istana tidak membosankan sehingga lebih betah didalam istana ketimbang diluar Istana.


Menciptakan suasana baru dirumah misalnya hari libur kita bisa menggunakan waktu liburan dengan mendesain rumah sebagus mungkin secara bersama-sama misalnya dengan mengecat halaman rumah dan dalam rumah.

Mengecat dan mendesain sebuah rumah adalah contoh menciptakan suasana baru didalam rumah yang awalnya warna cat rumah hanyalah warna gelap kita bisa memilih warna cat yang jauh lebih terang misalnya warna hijau sehingga ketika lampu menyala akan terasa terang walaupun lampu tersebut tidaklah terlalu terang.

Tips Menjadikan Rumah Layaknya Istana

Menciptakan suasana baru didalam rumah tidak harus dengan mendesain rumah yang terlalu mewah, namun yang terpentingnya adalah kita menciptakan suasana menyenangkan yang belum pernah kita rasakan didalam rumah sehingga rumah akan terasa seperti diistana.

1. Saling menyayangi sesama saudara serumah
Saling menyayangi adalah contoh kebahagiaan yang bisa kita rasakan didalam rumah dan dalam terciptanya suasana baru didalam rumah salah satunya adalah sabar dan tidak menciptakan pertengkaran sesama saudara yang membuat rumah terasa seperti dineraka.

Sesama saudara yang akur akan membuat suasana menjadi tentram dengan begitu berada didalam rumah akan terasa seperti didalam istana mewah. Saudara yang saling menyayangi akan saling memberi perhatian dan penjagaan kepadanya.
Misalnya, adek mau ke sekolah maka sebagai kakak mengantarkannya sampai kesekolah.

2. Canda tawa didalam rumah
Canda tawa bisa dijadikan sebagai bahan hiburan dirumah ketika suasana dirumah sedang sepi, sunyi dan terdiam membuat rumah terasa tidak nyaman serta tidak tentram.

Setidaknya kita mempunyai hiburan kecil atau candaan yang lucu akan menciptakan suasana yang damai didalam rumah. Rumah dengan suasana damai tidak mudah untuk rapuh dalam ketentraman namun sebaliknya akan terasa nyaman ketika didalam rumah.

3. Memasak masakan seenak layaknya direstoran mewah didalam rumah
Masak seperti masakan restoran merupakan hal baik dalam menciptakan suasana membahagiakan dengan cara memasak masakan kesukaan semua orang didalam rumah. Memasak-masakan yang sangat enak akan menjadikan betah makan didalam rumah.

Tidak akan muncul rasa bosan dengan seringnya berganti menu asalkan mempunyai resep yang membuat mereka suka pada masakan itu. Masakan sendiri namun terasa enak akan dirasa lebih mahal masakan rumah ketimbang masakan diluar. Membuat resep sendiri untuk masakan agar masakan terlihat beda dengan yang lain, karena masakan rumah yang beda dan enak akan membuat penikmatnya untuk tetap didalam rumah menikmati masakan yang enak.

4. Bekerja sama dalam membantu orang tua (adik dan kakak)
Kakak dan adik membereskan rumah serta mengerjakan tugas rumah sambil menanti orang tua mereka pulang itu sudah cukup baik bagi mereka sebagai anak yang berbakti.

Membantu orang tua merupakan kewajiban sebagai setiap anak, mereka yang suka membantu orang tua disebut sebagai anak yang berbakti. Jika kakak dan adik bekerja sama dalam membantu orang tua akan tercipta hal yang baik bagi orang tua mereka karena orang tua berhasil dalam mendidik anak mereka serta menjadi anak yang berbakti dan rela membantu orang tuanya tanpa paksaan.

Rumah yang kita miliki bisa menjadi sebuah rumah layaknya istana namun tips yang saya berikan dikhususkan untuk rumah yang bertempat diantara atau ditengah tanah rerumputan (rumah di pedesaan).

Menjadikan Rumah Layaknya Istana merupakan Impian kita semua namun apakah menciptakan itu harus mewah?

Jawabannya tidak, suasana seperti istana tidaklah harus mewah melainkan cukup kesederhanaan saja yang ada didalam rumah disertai dengan keramahan didalam rumah itu sudah lebih dari cukup. Istana mewah sungguhan sangat sulit didapatkan namun kita bisa membuat rumah seperti istana bagi yang tinggal didaerah perumahan besar.

5. Menanam pohon di samping rumah
Menanam pohon merupakan salah satu cara agar menjaga kesuburan tanah. Kita bisa menanam jenis pohon apa saja yang bermanfaat bagi tanah didaerah rumah kita. Pohon yang banyak tumbuh dengan ukuran tinggi dan subur akan membuat rumah kita tampak seperti istana.

Rumah bagai Istana merupakan rumah yang terlihat sangat mewah dan Indah namun harus ada kenyamanan dan ketentraman didalam rumah tersebut agar tidak merasa hampa memiliki rumah seperti itu. Memiliki rumah merupakan hal yang primer artinya kebutuhan yang harus dipenuhi namun tidak harus mewah seperti Istana, cukup dengan kesederhanaan namun perhatian yang luar biasa diikuti dengan senyum ramah akan menjadikan kebahagiaan seperti didalam istana.

6. Mendirikan Air Mancur didepan Rumah
Air mancur sangat indah jika dipasang didepan rumah karena rumah akan tampak benar-benar seperti istana. Istana yang mewah dilengkapi dengan air mancur yang indah, kesempatan ini kita bisa menirukan suasana istana di rumah kita.

Air mancur merupakan keindahan didalam istana yang bisa diciptakan di area rumah kita, memang unik jika air mancur didirikan dirumah kita. Biaya untuk pembangunan air mancur bisa dibilang "mahal" namun kita bisa mengakalinya dengan segala cara salah satunya dengan pipa agar air mancur itu tercipta.

7. Tanaman kecil penghias rumah
Menanam sebuah tanaman dan dihias mengelilingi rumah kita sangat bagus untuk menghias rumah kita yang sederhana ini dan akan terlihat seperti berada di istana. Tidak harus banyak kemewahan namun cukup kesederhanaan namun dengan ide yang mewag.

Menghias rumah dengan tanaman kecil ini bisa dilakukan di rumah pedesaan kecil yang berada di daerah rerumputan, menanam dengan jumlah banyak akan memperlihatkan kalau rumah kita selalu terawat dengan baik sehingga terlihat seperti istana surga dunia.

Itulah Tips Menjadikan Rumah Layaknya Istana semoga bermanfaat 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar