Sabtu, 18 Januari 2020

Whatsapp Business

Halo sobat, apa kabar....

Hari ini saya ingin memberikan sebuah ulasan mengenai cara menggunakan whatsapp business yang benar agar bisnis kalian bisa optimal. Sebelum kita membahasnya lebih dalam, alangkah baiknya kita ketahui terlebih dahulu apa itu whatsapp business. 


Secara garis besar whatsapp bisnis merupakan sebuah aplikasi pengiriman pesan sama seperti halnya whatsapp messenger. Namun yang membedakan ialah fitur yang ada dalam whatsapp bisnis lebih lengkap serta  kaya dengan fitur-fitur bisnis.


Kabar baiknya aplikasi whatsapp bisnis dan whatsapp messenger juga dapat digunakan dalam satu smartphone sehingga kalian bisa menggunakannya untuk chattingan pribadi dan chattingan bisnis. Syarat untuk bisa menggunakan whatsapp bisnis dan whatsapp messenger dalam satu smartphone adalah kalian harus menyiapkan dua nomor yang berbeda karena nomor yang telah terverifikasi di whatsapp bisnis tidak bisa digunakan untuk mendaftar di whatsapp messenger begitu juga sebaliknya.

Untuk mendapatkan aplikasi whatsapp business terbaru kalian bisa mendownloadnya melalui link di bawah ini



Cara Menggunakan Wa Bisnis


Ada berbagai macam fitur yang harus kalian kuasai dalam mengoperasikan aplikasi ini agar bisnis kalian semakin lancar dan optimal. berikut ini beberapa panduan dalam menjalankan wa bisnis yang dapat saya rangkum...selamat membaca...


1. Chatting






Sama seperti whatsapp messenger, untuk memulai percakapan atau pengiriman pesan menggunakan wa bisnis cukup klik menu chat lalu pilih kontak atau grup tempat kalian ingin mengirimkan pesan lalu tuliskan pesan tersebut ke papan ketik.


2. Label Pesan






Salah satu fitur bisnis yang dapat kita gunakan untuk mengoptimalkan usaha kita menggunakan wa bisnis adalah memberi label pesanan pelanggan. sebagai contohnya label pelanggan baru menggunakan warna biru, label pesanan baru menggunakan warna kuning, label pesanan selesai menggunakan warna hijau dan lain sebagainya. Untuk bisa menggunakan fitur tersebut caranya cukup mudah yaitu sebagai berikut.

  • Membuat Label Baru, Untuk membuat label baru caranya cukup mudah yaitu klik tanda titik tiga di pojok kanan atas lalu akan muncul menu drop down pilihlah label. Setelah muncul menu label kik tanda + di bagian kanan bawah lalu buatlah nama label dan klik oke jika sudah selesai.
  • Menghapus Label, Untuk mengapus label caranya cukup kalian tekan agak lama salah satu label yang ingin dihapus kemudian klik gambar tong sampah yang ada di pojok kanan atas.
  • Merubah Warna Label, Masih di menu label tadi kalian klik salah satu label yang ingin dirubah warnanya kemudian akan muncul beberapa kontak yang telah kalian beri label. Setelah itu kalian klik ikon titik tiga yang ada dipojok kanan atas lalu kalian klik pilih warna.
  • Memberi Label Pada Kontak  Pelanggan, Caranya cukup mudah yaitu tekan agak lama pada salah percakapan di kontak kalian lalu akan muncul gambar label kemudian kalian klik label tersebut dan silahkan centang  label mana yang ingin kalian berikan pada kontak tersebut lalu klik oke.
  • Menghapus Label Pada Kontak Pelanggan, Untuk menghapus label pada kontak silahkan kalian tekan agak lama pada kontak percakapan yang ingin kalian hapus labelnya kemudian akan muncul gambar label. Setelah itu kalian klik gambar label tersebut lalu hilangkan centang dan klik oke.


3. Memasukkan Alamat Web dan Email






Selanjutnya, ftur bisnis  yang ada dalam aplikasi chatting tersebut adalah kemampuan memasukkan alamat website dan email yang bisa di klik. Fitur ini dapat kita manfaatkan untuk mengoptimalkan bisnis kita melalui kunjungan website yang berasal dari klik link di profil wa. Untuk memasang link website di profil whatsapp caranya cukup mudah yaitu :


  • Klik ikon titik tiga di pojok kanan atas lalu akan muncul menu drop down silahkan pilih setelan
  • Silahkan klik setelan bisnis lalu akan muncul berbagai macam setelan bisnis kemudian kalian pilih profil bisnis.
  • Untuk bisa menambahkan link website dan email silahkan kalian klik gambar pensil yang ada di pojok kanan atas.
  • Scroll kebawah lalu isi kolom email dan website dengan website kalian setelah itu klik simpan.


4. Memasang  Google Map di Profil Whatsapp




Salah satu kelebihan dari wa bisnis adalah bisa memasang alamat bisnis kita dalam format google map sehingga orang yang mengunjungi profil bisnis kalian akan langsung bisa menelusuri alamat bisnis kalian melalui google map. Secara tidak langsung hal tersebut akan menimbulkan impact yang sangat luar biasa terhadap bisnis yang sedang kalian geluti.

Untuk memasang alamat google map di profil bisnis caranya cukup mudah, yaitu sebagai berikut:

  • Masih berada dalam mode setelan bisnis , silahkan kalian klik gambar pensil yang ada di pojok kanan atas
  • Kemudian isi kolom alamat kalian dengan alamat yang ada di google maps
  • tambahkan juga kategori bisnis kalian melalui kolom yang disediakan. Selesai


5. Pembaruan Status


Salah satu fitur yang ada pada wa messenger adalah pembaruan status. Fitur ini juga dimiliki oleh wa bisnis sehingga kalian bisa mempromosikan bisnis kalian melalui status yang ditayangkan di kontak kalian. Untuk memperbarui status di wa bisnis sama dengan wa messenger yaitu sebagai berikut.

  • Misalnya sekarang kalian sedang berada di mode menu chat atau percakapan, silahkan geser kesamping kiri untuk memperbarui status wa berupa video atau foto
  • Geser ke kanan untuk memperbarui status wa dengan tulisan dan foto atau video. 


6. Membuat Katalog Bisnis






Katalog bisnis yang ada di profil wa berupa gambar, nama barang dan harga barang dengan begitu akan memudahkan pelanggan mencari barang yang mereka butuhkan lengkap dengan harganya. Jangan tanyakan impactnya terhadap bisnis kalian karena sudah pasti besar pengaruhnya. Lantas bagaimana cara menampilkan katalog bisnis di profil wa? silahkan simak tutorial berikut ini.

  • Klik ikon titik tiga di pojok kanan atas
  • Setelah itu akan muncul menu drop down lalu kalian pilih setelan
  • Selanjutnya kalian pilih setelan bisnis.
  • Kemudian kalian pilih katalog
  • Untuk membuat katalog bisnis kalian tekan tanda + pada bagian kanan bawah
  • Masukkan gambar beserta keterangannya lalu klik oke.


7. Tautan pendek






Dalam dunia bisnis tautan pendek memiliki peranan yang sangat penting untuk menunjang jumlah trafik pelanggan. Ketika kalian mempromosikan barang di media sosial tentu kalian akan menuliskan nomer whatsapp kalian bukan? jika pelanggan harus mengetik ulang nomor kalian untuk memesan barang sudah pasti itu akan sangat merepotkan bagi pelanggan. Sehingga sangat fatal akibatnya jika hal tersebut dibiarkan secara terus-menerus. Untuk mengatasi masalah tersebut kalian harus membuat link yang apabila di klik akan langsung tertuju ke nomer wa sobat. 

Untuk membuat link semacam itu tidaklah sesulit yang dibanyangkan karena kalian tidak membutuhkan kemampuan ngoding. Hal yang kalian butuhkan adalah aplikasi whatsapp. Setelah kallian memiliki aplikasi whatsapp silahkan ikuti tutorial berikut ini.

  • Buka aplikasi wa kalian
  • Klik ikon titik tiga di pojok kanan atas setelah itu akan muncul menu drop down lalu kalian pilih setelan
  • Pilih setelan bisnis
  • Kemudian kalian pilih tautan pendek
  • Silahkan aktifkan menu buat pesan default
  • Ketikkan teks yang kalian inginkan untuk mempermudah pelanggan membeli produk sobat.
  • Silahkan copy atau bagikan link yang sudah kalian buat tadi ke media sosial atau website.


8. Balas Cepat


Bayangkan jika ada banyak pelanggan yang bertanya pada satu hal yang sama secara berulang dan kalian harus menjawab pertanyaan tersebut dengan mengetiknya secara berulang juga pasti akan sangat merepotkan bukan? Kalian tidak usah khawatir dengan masalah tersebut karena dengan fitur balas cepat yang ada di whatsapp business kita bisa menjawab pertanyaan yang sama tersebut dengan cepat.

Untuk membuat tulisan balas cepat kalian bisa mengikuti langkah-langkah berikut ini.

  • Buka Aplikasi wa kalian
  • Klik ikon titik tiga di pojok kanan atas lalu kalian pilih setelan
  • Klik setelan bisnis 
  • Lihat pada fitur perpesanan kalian klik balas cepat
  • Silahkan buat jawaban dari pertanyaan berulang tersebut dengan menekan gambar + di pojok kanan bawah
  • Klik simpan
  • Untuk memunculkan pesan tersebut kalian tinggal menekan tombol / pada keyboard saat mengetik pesan.


9. Salam


Apa yang kalian jika ada pelanggan baru yang nomornya tidak ada dalam daftar kontak kalian mengirim pesan untuk pertama kalinya? sudah pasti kalian akan menyapa dan bertanya apa yang bisa kami bantu, bukan? Bayangkan juga apabila ada 100 pelanggan saja yang mengirim pesan tersebut pasti kalian akan kerepotan untuk menjawabnya satu persatu. 

untk mempermudah pekerjaan kalian wa bisnis memiliki solusi yang tepat untuk memecahkan masalah tersebut. Caranya cukup mudah yaitu sebagai berikut.

  • Buka aplikasi wa kalian
  • Klik ikon titik tiga seperti biasa maka akan muncul menu drop down kalian klik setelan
  • Setelah itu kalian pilih setelan bisnis
  • Pada bagian fitur perpesanan kalian pilih Salam
  • Aktifkan kirim salam kemudian buatlah salam ke pada pelanggan yang mengirim pesan kepada kalian
  • Atur siapa saja yang akan menerima pesan tersebut
  • Jika sudah klik simpan.


10. Pesan di Luar Jam Kerja


Ketika ada pelanggan yang mengirim pesan sedangkan toko bisnis kalian sedang tutup dan kalian sedangkan sobat tidak memegang hp maka siap-siap pelanggan tersebut akan kabur ke toko bisnis yang lain karena tidak ada respon dari kalian. Untuk mengatasi masalah tersebut maka buatlah sebuah pesan otomatis yang akan menjawab pesan dari pelanggan apabila toko kalian sedang tutup. 

Untuk membuat pesan otomatis tersebut caranya cukup mudah. Silahkan kalian simak dan ikuti langkah-langkah berikut ini.

  • Buka aplikasi wa kalian
  • Klik ikon titik tiga seperti biasa maka akan muncul menu drop down kalian klik setelan
  • Setelah itu kalian pilih setelan bisnis
  • Pada bagian fitur perpesanan kalian pilih pesan di luar jam kerja
  • Lalu aktifkan kirim pesan di luar jam kerja
  • Editlah pesan tersebut sesuai kebutuhan kalian
  • Jika sudah selesai klik simpan


11. Membuat Jadwal Toko Buka





Jadwal kapan toko akan dibuka sangatlah signifikan pengaruhnya terhadap perkembangan bisnis sobat. Mengapa demikian? karena dengan adanya jadwal tersebut pelanggan akan tahu kapan dia akan datang ke toko kalian karena sudah melihat jadwal yang kalian buat. 

Sangat penting juga untuk membuat jadwal di profil wa kalian, karena pelanggan baru pasti akan melihat info di profil kalian sebelum memutuskan untuk mengirim pesan pertama kali. Untuk membuat jadwal pada profil wa caranya tidaklah sulit yaitu sebagai berikut.


  • Klik ikon titik tiga di pojok kanan atas lalu akan muncul menu drop down silahkan pilih setelan
  • Silahkan klik setelan bisnis lalu akan muncul berbagai macam setelan kemudian kalian pilih profil bisnis.
  • Untuk bisa menambahkan jadwal buka toko silahkan kalian klik gambar pensil yang ada di pojok kanan atas.
  • Scroll kebawah lalu kalian isi jadwal toko buka.
  • Langkah terakhir klik simpan


Sekarang whatsapp business kalian sudah dioptimalkan untuk kepentingan bisnis. Semoga trafik bisnis kalian semakin meningkat, penjualan semakin meningkat dan profit juga meningkat. Selamat mencoba dan terimakasih telah berkunjung.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar