Minggu, 12 Januari 2020

Cara Atasi Grup WhatsApp Yang Berisik

Aplikasi Whatsapp belakangan ini telah marak digunakan oleh orang banyak di seluruh dunia ini. Berbagai macam fitur kemudahan serta kenyamanan yang dimiliki oleh whatsapp membuat penggunanya betah menggunakan aplikasi tersebut. Ada banyak sekali fitur-fitur whatsapp yang keren dan sangat berguna untuk kita gunakan.



WhatsApp


Salah satu fitur whatsapp yang telah banyak dipakai oleh khalayak umum adalah membuat grup di aplikasi tersebut. Namun pernahkah sobat-sobat ku yang budiman merasa sangat terganggu dengan salah satu grup di wa sangat berisik karena ada salah satu atau beberapa anggota grup yang iseng. Sekarang kalian jangan khawatir karena saya akan memberikan solusi untuk mengatasi hal tersebut. Berikut ini tips mengatasi grup wa yang berisik yang bisa kalian praktekkan dengan mudah:

1. Setelan Admin Grup

Cara yang pertama adalah dengan mengubah setelan grup whatsapp hanya admin yang dapat mengirim pesan dengan kata lain anggota grup yang tidak termasuk dalam kategori admin tidak akan bisa mengirimkan pesan apapun ke grup tersebut.

Akan tetapi ketika kalian ingin mengikuti tutorial saya, syaratnya adalah kalian harus menjadi admin grup di wa kalian. Karena pada dasarnya cara ini diperuntukan agar hanya yang menjadi admin grup saja yang bisa mengirimkan pesan sedangkan yang tidak menjadi admin tidak akan bisa mengirimkan apapun kedalam grup. Langsung saja Berikut ini tutorialnya:

1. Buka aplikasi wa kalian

2. Cari dan buka salah satu grup wa kalian yang berisik

3. Klik bagian info grup


Pilih bagian (i)


4. Scroll kebawah dan cari menu setelah grup






5. Pilih Kirim Pesan





6. Terakhir Pilih Hanya Admin





Selamat, sekarang grup whatsapp kalian tidak akan berisik lagi karena hanya admin yang bisa mengirim pesan ke grup tersebut. Sebenarnya cara ini cukup efektif namun jika kalian melakukan cara ini akan ada banyak sekali anggota grup yang keluar karena mereka kesal tidak bisa mengirim atau menulis apapun di grup tersebut. Sekarang kita lanjut ke cara yang kedua:


2. Mode Diam

Jika cara yang pertama tidak ingin kalian lakukan, kalian bisa memilih cara yang kedua. Berikut langkah-langkahnya:

1. Tarik layar ponsel kalian dari atas ke bawah lalu akan muncul beberapa pengaturan namun untuk beberapa ponsel berbeda-beda caranya

2. cari dan klik ikon speaker sampai menjadi mode diam






3. Selesai...

Sekarang notifikasi grup wa kalian tidak akan mengganggu lagi. Namun jika cara ini masih belum bisa membuat hati kalian lega, tenang... masih ada cara ketiga yang bisa kalian ikuti. Simak penjelasan berikut ini.


3. Membisukan Grup

Jika sobat merasa cara yang pertama dan kedua terlalu mainstrem atau tidak sopan untuk dilakukan, kalian jangan khawatir karena masih ada cara ketiga yang bisa menjadi alternatif untuk mengatasi grup wa yang berisik. Berikut ini langkah-langahnya:

1. Buka aplikasi whatsapp kalian

2. Cari grup yang ingin dibisukan

3. Klik info grup





4. Scroll kebawah lalu pilih bisukan Notifikasi





5. Langkah selanjutnya kalian pilih durasi untuk grup dibisukan






6. Klik Ok

Sekarang grup wa kalian tidak akan berisik lagi karena sudah dibisukan sehingga kalian bisa tenang menikmati nyamannya bantal dan kasur yang empuk dirumah....

Mungkin hanya itu saja tips yang bisa saya sampaikan untuk artikel kali ini. Semoga artikel ini bisa bermanfaat untuk sobatku semua dan terimakasih telah berkunjung..



Tidak ada komentar:

Posting Komentar