Senin, 02 September 2019

Cara Membuat Struktur Organisasi Kelas Dengan Microsoft Word

Cara Membuat Struktur Organisasi Kelas Di Microsoft Word  - Assalamu'alaikum sobat. Bagaimana kabar kamu hari ini? Mudah-mudahan baik-baik saja ya? Aamiin.. Oke pada pertemuan di kategori tutorial office kali ini saya sebagai admin ingin membuatkan sebuah tutorial bagaimana caranya membuat sebuah struktur organisasi di kelas menggunakan microsoft word.

Sobat pastinya sering melihat kan sebuah kertas yang ada tulisan beberapa teman sobat yang tertulis di dalam sebuah kertas karton atau papan tulisa yang besar dengan di design ada kotak-kotaknya secara menurun? Naahh... itu adalah namanya struktur organisasi.

Membuat Struktur Organisasi Kelas Dengan Microsoft Word

Jika sobat penasaran dan tertarik dengan tutorial membuat struktur organisasi kelas dengan word ini, silahkan sobat ikuti tutorial step demi stepnya di bawah ini.

1. Pertama buka aplikasi microsoft word di komputer sobat.

2. Rubah ukuran kertasnya menjadi A4. Tapi biasanya sih memang ukuran defaultnya A4.


3. Pergi ke menu bar dan pilih Insert > SmartArt > Hierarchy > Organization Chart > Ok


Maka secara otomatis design struktur terbentuk secara otomatis


4. Lalu tarik area struktur yang sudah terbentuk hingga memenuhi area lembar kerja. Dan sisakan 2 kolom saja agar nantinya kita secara mudah mendesign ulang.


5. Sekarang silahkan sobat buat kolom-kolom struktur sesuai kebutuhan sobat yang sebelumnya sudah sobat buat di dalam buku. Kalau sudah sampai sini, sobat tidak perlu membuatnya secara manual. Cukup dengan langkah klik menu Design > Add Shape lalu pilih shape yang di perlukan.

*Note: Add shape after (untuk membuat shape setelah kolom terpilih). Add shape before (membuat shape sebelum kolom terpilih). Add shape above (membuat shape diatas kolom terpilih) Add shape below (membuat hape dibawah kolom terpilih) Add assistant (membuat shape disamping atau asisten kolom terpilih).

Untuk leboh jelasnya silahkan sobat lihat video di bawah ini