NFC (Near Field Communication) adalah Teknologi terkini yang memperbolehkan 2 perangkat Android baik Smartphone Android maupun Tablet Android untuk saling berbagi atau Transfer data (File) dengan hanya menempelkan kedua perangkat tersebut. Teknologi NFC sudah banyak terintegerasi di Smartphone atau Tablet Android model-model baru yang berada di tingkat medium-high end. Jadi tidak semua Smartphone ataupun Tablet Android memiliki kemampuan Teknologi NFC ini. Kemampuan NFC dalam Smartphone maupun Android sangat bermanfaat bagi kita karena aktivitas Transfer data / file yang berupa Photo ataupun Video menjadi lebih mudah dan bisa diselesaikan dengan cepat.
Contoh beberapa model Smartphone ataupun Tablet Android yang memiliki Teknologi NFC (Near Field Communication) adalah sebagai berikut :
SAMSUNG :
Samsung Galaxy S2
Samsung Galaxy S3 dan S3 mini
Samsung Galaxy S4 dan S4 mini
Samsung Galaxy Note 2
Samsung Galaxy Note 3
SONY :
Sony Xperia Z
Sony Xperia Z1
Sony Xperia Z ultra
Sony Xperia L
Sony Xperia M
HTC :
HTC One
dan masih banyak lagi......
Untuk dapat melakukan Transfer File dengan NFC, kita perlu mengaktivasikan fungsi NFC dan juga Android Beam (di Smartphone Samsung, disebut dengan S Beam).
Disini saya menggunakan Samsung Galaxy Note 2 dengan OS Android versi 4.1 sebagai contohnya.
Berikut ini cara untuk Aktivasi NFC dan S Beam (atau Android Beam) :
1. Masuk ke Menu Setting
2. Klik [More settings]
3. Aktivasikan NFC dengan menggeserkan tombol ke kanan (tombol akan menjadi Hijau)
4. Aktivasikan S Beam dengan menggeserkan tombol ke kanan (tombol akan menjadi Hijau)
Demikian cara untuk mengaktivasikan Teknologi NFC dan S Beam (Android Beam). Kita dapat membiarkan NFC dan S Beam tersebut dalam keadaan "ON" selalu. Jadi kita tidak perlu lagi mengaktivasikannya lagi saat kita ingin melakukan Transfer file.
Setelah NFC dan S Beam sudah diaktivasikan ("ON"), selanjutnya adalah melakukan Transfer File yang diinginkan, caranya pun cukup mudah.
Berikut ini cara untuk Transfer file :
1. Tentukan File yang ingin ditransfer (Photo ataupun Video)
2. Tempelkan kedua perangkat yang memiliki fungsi NFC dan S Beam (Android Beam)
3. Sentuh atau klik file yang bersangkutan untuk memastikan bahwa file tersebut yang akan di Transfer
4. Pisahkan kedua perangkat tersebut
5. Tunggu beberapa saat untuk proses Transfer sampai selesai.
Demikian cara untuk meng-aktivasi-kan NFC (Near Field Communication) dan S Beam serta melakukan Proses Transfer Filenya.
Selamat mencoba dan semoga bermanfaat.
Jumat, 15 November 2013
Home
/
Android
/
nfc
/
s beam
/
Samsung Galaxy Note 2
/
transfer file
/
Cara Transfer File dengan Teknologi NFC (Near Field Communication) di Smartphone Android
Tidak ada komentar:
Posting Komentar